PENGARUH REPUTASI PERUSAHAAN, FITUR PRODUK, JARINGAN PEMASARAN, DAN PENGALAMAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN PADA DEALER ASTRA DAIHATSU BATAM

Tibrani Tibrani, Anggun Laras Pristianty Ramli, Dhenny Ammari Ramadhan

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelaskan pengaruh reputasi perusahaan, fitur produk, jaringan pemasaran, serta pengalaman pelanggan terhadap loyalitas konsumen pada Dealer Astra Daihatsu Batam. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelanggan yang tercatat pada Dealer Astra Daihatsu Batam. Sampel ditentukan dengan menggunakan rumus Slovin dengan tingkat kesalahan 10%, sehingga diperoleh 97 responden.
Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner yang disusun berdasarkan skala Likert kepada responden. Metode analisis yang digunakan meliputi analisis deskriptif, pengujian asumsi klasik, serta uji hipotesis dengan bantuan program SPSS versi 20.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) reputasi perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen, (2) fitur produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen, (3) jaringan pemasaran berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen, (4) pengalaman pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen, dan (5) secara simultan keempat variabel independen tersebut berpengaruh positif serta signifikan terhadap loyalitas konsumen pada Dealer Astra Daihatsu Batam.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.33373/bening.v12i2.8589

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


ISSN Barcode:

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.