PENGARUH KOMPETENSI DAN KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA PADA SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DENGAN MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Dina Daniaty, Evi Susanti Tasri

Abstract


Studi ini bertujuan untuk menganalisa kinerja personil Satuan Polisi Pamong Praja di Kabupaten Solok Selatan. Sebagai perangkat daerah yang bertugas menjaga ketenteraman dan ketertiban umum, menegakan Perda seta penyelenggaraan perlindungan masyarakat, Satpol PP harus memiliki karakter yang mumpuni agar tujuan pembangunan daerah dapat tercapai. Parameter kompetensi (X1) dan komunikasi (X2) dijadikan sebagai tolak ukurnya dan motivasi menjadi variabel perantara (Z). Sedangkan variabel terikat (dependent) adalah kinerja dari Satpol PP. Penelitian ini termasuk jenis kuantitatif dengan menggunakan 48 orang responden sebagai sampelnya dengan jenis kelamin, latar belakang pendidikan, usia, dan masa kerja yang berbeda-beda. Skala pengukuran dari kuisioner yang disebar menggunakan 5 tingkatan skala Likert. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa kompetensi, motivasi, dan komunikasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja. Sementara itu komunikasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja dan motivasi.


Keywords


kompetensi, komunikasi, motivasi, intervening, kinerja

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (2012). Metodelogi Penelitian. Bina Aksara.

Edison Emron, Yohny Anwar, I. K. (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia. Alfabeta.

Mangkunegara, A. (2007). Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Rosda. https://uit.e-journal.id/EDJ/article/view/208/184

Moeheriono. (2009). Pengukuran Kinerja Berbasis Kompetensi: Competency Based Human Resource Management. Ghalia Indonesia.

Supriyanto, A. S., & Maharani, V. (2013). Metode Penelitian Sumber Daya Manusia Teori, Kuesioner, dan Analisis Data. UIN-Malang Press.

Sutrisno, E. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia (1st ed.). Kencana prenada media group.

Turere, V. N. (2013). Pengaruh Pendidikan Dan Pelatihan Terhadap Peningkatan Kinerja Karyawan Pada Balai Pelatihan Teknis Pertanian Kalasey. Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 1(3), 10–19. https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/emba/article/view/1368/1079

Widiyanto, A. M. (2013). Statistika Terapan, Konsep dan Aplikasi dalam Penelitian Bidang Pendidikan, Psikologi dan Ilmu Sosial Lainnya. PT. Elex Media Komputindo.




DOI: https://doi.org/10.33373/dms.v12i1.4413

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.